Mas Abu Masuk Tim Formatur PAN Jatim

Penentuan Ketua PAN Jatim, Pengaruh di Wawali

KEDIRI – Walikota Kediri Abdullah Abu Bakar alias Mas Abu, yang juga salah satu kandidat ketua DPW PAN Jawa Timur, masuk dalam tim formatur DPW PAN Jawa Timur, hasil Muswil yang digelar Sabtu, (19/12/2020) di Surabaya. Mas Abu menjadi tim formatur bersama 6 anggota lain, yaitu Riski Sadiq (anggota DPR RI), Masfuk (Ketua DPW PAN Jatim demisioner) Ahmad Rubai (pengurus DPW PAN Jatim),  Heri Romadhon (Anggota DPRD Jatim) dan Zainudin Maliki (pengurus DPP). Tim formatur inilah yang akan menyusun kepenguran DPW PAN Jawa Timur berikutnya.

ABDULLAH ABU BAKAR : Walikota kediri 

Diprediksi, susunan kepenguruhasil DPW PAN Jatim ini, akan berpengaruh besar di Kota Kediri, khususnya terkait pengisian Wakil Walikota Kediri, yang kini kosong setelah ditinggalkan oleh (alm) Hj. Lilik Muhibbah. Baik kemungkinan apakah kursi Wawali itu diisi atau tidak.  Jika diisi, juga terkait siapa nama yang akan diusung PAN untuk mengisi sisi jabatan Wawali itu sendiri. “Tim Formatur yang menyusun kepengurusan DPW PAN Jatim, mulai ketua, sekretaris, bendahara, dan seterusnya. Waktunya satu minggu,”ujar Basuki Babussalam, SC Muswil PAN Jatim, sebagaimana dilansir surya.co.id

Sementara itu, ketua DPD PAN Kota Kediri, Abdul Baqi, saat dikonfirmasi membenarkan bahwa Mas Abu sebagai anggota formatur hasil Muswil PAN Jatim. Tentang siapa ketua DPW PAN Jatim pengganti Masfuk, masih dalam pembahasan. Masih dibahas. “Terkait ketua PAN Jatim, itu musyawarah mufakat (tim formatur,red). Apabila tidak tercapai mufakat, DPP yang menentukan,”ujar Bagi.

Bagi menjelaskan, tim formatur itu diberi waktu tujuh hari untuk menentukan susunan kepengurusan DPW PAN Jatim. Sehingga, semua masih menunggu hasil keputusan tim formatur sesuai dengan waktu yang telah diamanatkan Muswil. (mam)  

Mas Abu entered the East Java PAN Formation Team

Determination of the Chairman of PAN Jatim, Influence in Wawali

KEDIRI – Kediri Mayor Abdullah Abu Bakar alias Mas Abu, who is also one of the candidates for chairman of the East Java PAN DPW, was included in the East Java DPW PAN formulation team, the results of the Muswil held on Saturday (19/12/2020) in Surabaya. Mas Abu became the formation team with 6 other members, namely Riski Sadiq (member of the Indonesian Parliament), Masfuk (Chairman of the East Java DPW PAN) Ahmad Rubai (DPW PAN East Java), Heri Romadhon (Member of the East Java DPRD) and Zainudin Maliki (DPP committee) . This formation team will arrange the next DPW PAN East Java membership.
It is predicted that the composition of the DPW PAN East Java will have a big influence in the City of Kediri, especially regarding the filling of the Deputy Mayor of Kediri, who is now empty after being abandoned by (late) Hj. Lilik Muhibbah. Either the possibility is whether the Wawali seat is filled or not. If it is filled, it is also related to the name PAN will carry to fill the side of the Wawali position itself. “The Formation Team that arranges the management of the East Java PAN DPW, starting from the chairman, secretary, treasurer, and so on. The time is one week, “said Basuki Babussalam, SC Muswil PAN Jatim, as reported by surya.co.id
Meanwhile, the chairman of the DPD PAN Kota Kediri, Abdul Baqi, confirmed that Mas Abu was a member of the formulation of the East Java PAN Muswil. About who the chairman of the DPW PAN East Java will replace Masfuk, is still under discussion. Still being discussed. “Regarding the chairman of PAN Jatim, it was deliberation to reach consensus (formatur team, red). If no consensus is reached, the DPP will decide, “said Bagi.
To explain, the formation team was given seven days to determine the management composition of the East Java PAN DPW. So, all are still waiting for the results of the formation team’s decision according to the time mandated by the Muswil. (mam)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.