Dandim Kediri Berpatroli di Malam Natal

Dandim Kediri Letkol Inf Slamet Suprijanto bersama Pasi Ops Kodim Kediri Kapten Kav Puguh Bintarto dan anggota Kodim Kediri, mendatangi Pos pengamanan Natal dan Tahun Baru se-Kota dan Kabupaten Kediri.

KEDIRI – Untuk memastikan aman dan kondusif, bagi umat Kristen pada malam natal, Kodim 0809/Kediri melakukan patroli ke masing-masing pos pengamanan Natal dan Tahun Baru se-Kota dan Kabupaten Kediri.

Kegiatan ini, dipimpin langsung Dandim Kediri Letkol Inf Slamet Suprijanto bersama Pasi Ops Kodim Kediri Kapten Kav Puguh Bintarto dan anggota Kodim Kediri. Mereka meninjau langsung kondisi terkini jelang malam Natal, Minggu (24/12/2017).

Kapten Kav Puguh Bintarto mengatakan, ada 11 pos pengamanan Natal dan Tahun Baru yang tersebar di wilayah hukum Polresta dan Polres Kediri. Lokasinya, 7 pos berada di bawah naungan Polresta Kediri, tepatnya di Jl.Letjen Suprapto, Jl.A.Yani, Jl.Dhoho, Jl.Veteran, Mrican, Puh Sarang dan Alun-alun Kota Kediri.

Sedangkan 4 pos lainnya yang berada di bawah naungan Polres Kediri yaitu, Pos Mengkreng, Pos Ringin Budho, Pos Kandangan dan Pos Wates.

Kodim Kediri juga menyiagakan personilnya di seluruh Koramil jajarannya, sebagai langkah antisipatif jelang malam Natal yang bakal berlangsung malam nanti.

Menanggapi kondisi terkini di Kediri, letkol Inf Slamet Suprijanto mengimbau kepada seluruh anggota Kodim Kediri yang bergabung bersama Polri, untuk senantiasa memperhatikan masyarakat yang membutuhkan sesuatu.

” Mungkin, pos yang sudah disediakan dapat membantu mereka beristirahat sejenak serta mengajak para pengemudi untuk istirahat bila merasa capek, ” ujarnya, saat diwawancarai disela kegiatan patroli ke masing-masing pos. (bj/kp)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.