Dapat Rekom, Hanung-Bima Siap Bertarung dalam Pilbub Nganjuk

ist

NGANJUK – Pasangan bakal calon (balon) Hanung-Bima, sudah dapat dipastikan ikut dalam perhelatan Pilbup (pemilihan bupati) Nganjuk 2018 mendatang. Pasalnya, pasangan tersebut belum lama ini telah diminta oleh Partai Gerinda, untuk segera melengakapi berkas yang dibutuhkan untuk proses pendaftaran.

Informasi didapat meyebutkan, bahwa pasangan bakal calon (balon) Hanung-Bima, disebut-sebut sudah mengantongi rekomendasi dari partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindas). Kabar tersebut diperkuat dengan adanya surat dari Dewan Perwakilan Pusat (DPP) Partai Gerinda, yang ditujukan pada Balon Hanung-Bima.

Adapun isi yang tertuang dalam surat dari DPP Gerindra tertanggal, Jakarta, 19 Desember 2017, tertulis jika usulan rekomendasi Pilkada Kabupaten Nganjuk atas nama Ir. Siti Nurhayati, MM (Hanung) sebagai Bacabup Nganjuk periode 2018-2023 dan Bimantoro Wiyono SH (Bima) sebagai Bacawabup Nganjuk periode 2018-2023.

Kemudian, disebutkan juga bahwa ke dua pasangan itu telah melalui seleksi tahap akhir di Badan Seleksi Calon Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah DPP Gerindra. Selain itu, menerangkan pula, untuk sementara rekomendasi berproses, diperintahkan kepada DPC Partai Gerindra Kabupaten Nganjuk untuk segera berkoordinasi dengan Bacabup dan Bacawabup Nganjuk, untuk melengkapi persyaratan pencalonannya.

Dilembar pengesahan, surat tersebut dibubui tandatangan Wakil Ketua Umum / Sekretaris Badan Seleksi Pilkada, Sugiono dan Sekjen Gerindra, H. Ahmad Muzani, dengan stempel berlambang Partai Gerindra

“Memang benar, ada surat perintah dari DPP yang menugaskan DPC segera melengkapi berkas untuk pendaftaran. Rekom partai sudah pasti untuk Hanung-Bima, kemungkinan (rekom) bisa diambil antara tanggal 27 atau 28 Desember,” kata, Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Nganjuk, Sukarno, saat dikonfirmasi perihal  kebenaran surat dukungan tersebut.

Sukarno mengatakan, sejatinya berkas balon Hanung – Bima disiapkan sudah disiapkan. Hanya saja, masih menunggu kepastian rekomensai dari DPP Partai berlambang kepala burung Garuda .

“Berkas dari kami untuk saat ini sebenarnya sudah lengkap. Kami tinggal menunggu rekomendasi turun dan diambil langsung oleh pasangan calon,” ujarnya.

Disinggung mengenai arah koalisi, Sukarno menyebut jika formasinya masih tetap dengan PPP (2 kursi), PKS (1 kursi) dan PAN (1 kursi). “Kami (Gerindra) punya 7 kursi, jadi total ada 11 kursi, semuanya mengusung dan informasinya rekom sudah turun,” pungkasnya.(as/kp)

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.