Karangtaruna, Semprot Lingkungan Mandiri

KEDIRI – Meningkatnya kasus covid-19 di Kota Kediri, memerlukan kepedulian semua pihak untuk mencegah penyebaran secara lebih meluas, termasuk kalangan muda. Seperti yang dilakukan oleh para anggota Karangtaruna Perumahan Wisma Asri, Kelurahan Pesantren, Kecamatan Pesantren, Kota Kediri. Setiap minggu, mereka rutin melakukan penyemprotan disinfektan di lingkungan perumahan Wisma Asri, untuk mencegah penyebaran virus covid-19.

MANDIRI : Karangtaruna Perumahan Wisma Asri saat melakukan penyemprotan lingkungan, rutin setiap Minggu

Apalagi, sudah beberapa kali di lingkungan Wisma Asri ada warga yang terpapar covid-19. Sehingga perlu kepedulian ekstra dari warga. “Pencegahan covid-19 adalah tanggungjawab kita bersama. Kita dari pemuda lingkungan, terus menerus melakukan penyemprotan lingkungan, tanpa minta bayaran. Sukarela untuk pengabdian masyarakat,”ujar Ridho Heppy, ketua Karangtaruna Perumahan Wisma Asri, usai melakukan penyemprotan lingkungan pada Minggu (17/1/21).

Sementara itu, ketua RW VI, Perumahan Wisma Asri, Suhirman, membenarkan bahwa beberapa warganya pernah tepapar covid-19. Untuk menjaga lingkungan, warga secara mandiri melakukan penyemprotan lingkungan untuk mencegah penyebaran covid-19. Jika ada warga yang terpapar, warga secara bersama – sama menjaga dan melayani kebutuhan mereka. “Ini salah satu bentuk kepedulian lingkungan. Sehingga warga bisa tenang dan tetap nyaman, dengan tetap waspada. Alhamdulillah, seluruh warga memiliki kepedulian tinggi pada lingkungan, tanpa harus ada perintah dari atasan,”tandasnya.

Suhirman berharap, penyebaran covid-19 bisa terus ditekan dengan kepedulian warga secara bersama-sama. Kepedulian lingkungan sangat penting agar lingkungan tetap tenang, tidak terjadi kepanikan, khususnya jika ada warga yang terpapar. (mam)  

Karangtaruna, Spray the Independent Environment

KEDIRI – The increasing number of covid-19 cases in Kediri City requires the concern of all parties to prevent a more widespread spread, including young people. As was done by members of the Wisma Asri Housing Organization, Pesantren Village, Pesantren District, Kediri City. Every week, they routinely spray disinfectants in the residential area of ​​Wisma Asri, to prevent the spread of the covid-19 virus. Moreover, several times in the neighborhood of Wisma Asri there are residents who have been exposed to Covid-19. So that it needs extra care from residents. “Covid-19 prevention is our collective responsibility. We, the environmental youth, continuously spray the environment, without asking for payment. Volunteering for community service, ”said Ridho Heppy, chairman of the Wisma Asri Housing Organization, after doing environmental spraying on Sunday (17/1/21). Meanwhile, the chairman of RW VI, Wisma Asri Housing, Suhirman, confirmed that some of his residents had been exposed to Covid-19. To protect the environment, residents independently sprayed the environment to prevent the spread of covid-19. If there are residents who are exposed, the residents collectively look after and serve their needs. “This is a form of environmental concern. So that residents can be calm and stay comfortable, by staying alert. Alhamdulillah, all residents have high concern for the environment, without having to have orders from superiors, “he said. Suhirman hopes that the spread of covid-19 can continue to be suppressed with the concern of the residents together. Environmental care is very important so that the environment remains calm, and there is no panic, especially if there are residents who are exposed. (mam)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.