Pemkab Kediri Gelar Pasar Murah di Tiga Desa Bersinergi dengan PG Ngadiredjo

Kediri-Pabrik Gula (PG) Ngadiredjo bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Kediri menggelar program pasar murah di tiga desa pada Senin (2/9/2025). Kegiatan ini dilakukan untuk menekan harga kebutuhan pokok pangan sekaligus membantu meringankan beban masyarakat.

Pasar murah tersebut dilaksanakan di Desa Bulusari, Kecamatan Tarokan, Desa Wonosari, Kecamatan Grogol, serta Desa Tiren, Kecamatan Banyakan. Program ini sejalan dengan upaya pemerintah daerah dalam mengendalikan inflasi dan menjaga stabilitas pasokan pangan.

General Manager PG Ngadiredjo, Wayan Mei Purwono, menyampaikan bahwa perusahaan berkomitmen mendukung langkah pemerintah sekaligus menjaga penyerapan gula hasil panen petani.

“Dikesempatan ini kami ikut mendukung program pemerintah untuk menekan harga pokok pangan gula kristal putih, sekaligus kami mendukung penyerapan gula petani di dimasyarakat,” ujarnya, pada Senin (8/9/2025).

Menurut Wayan, pelaksanaan pasar murah merupakan bentuk kontribusi nyata PG Ngadiredjo terhadap ketahanan pangan di Kabupaten Kediri.

“Program pangan murah ini dilaksanakan dalam rangka stabilisasi pasokan dan harga pangan serta pengendalian inflasi di Kabupaten Kediri,” tambahnya.

Selain menjaga stabilitas harga, kegiatan ini juga menjadi sarana kepedulian perusahaan terhadap masyarakat sekitar, terutama dalam memenuhi kebutuhan pokok gula dengan harga terjangkau.

Untuk saat ini, PG Ngadiredjo masih menjalankan proses giling tebu yang diperkirakan akan berlangsung hingga Oktober mendatang. Wayan optimistis target produksi akan tercapai sesuai harapan.

“Alhamdulillah semua berjalan lancar dan untuk target kuota Bahan Baku Tebu (BBT) insyaallah kami lampaui diatas 10 juta Kuintal tebu, kami mohon doa restu semoga terus berjalan lancar hingga akhir giling,” pungkasnya.[adv/kom]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.