Kediri- Sejumah organisasai mahasiswa yang tergabung dalam kelompok Cipayung Kediri mendatangi kantor KPU Kota Kediri, Jalan Jaksa Agung Suprapto, Selasa (14/). Mereka datang untuk memberikan dukungan moral kepada KPU dan Bawaslu setempat.
Kedatangan kelompok Cipayung Kediri yang terdiri dari HMI, PMII dan GMNI, disambut langsung oleh Komisoner KPU Kota Kediri dan juga Bawaslu.
Anggota Cipayung Kediri Tegar Paras Swara, menjelaskan Kalau KPU dan bawaslu Kota Kediri adalah salah satu pejuang demokrasi, yang keberadaanya perlu di dukung secara moral agar bisa bekerja lebih profesional.” Kami mendukung selalu KPU, Bawaslu, serta Polri dan TNI dalam proses mengawal Pemilu 2019,” ujarnya.
Selain itu pihaknya juga mendorong segala permasalahan terkait Pemilu bisa di selesaikan secara hukum berdasrkan hukum yang berlaku. Dan juga menolak segela bentuk politisasi yang bertentangan dengan nilai kehidupan dan kemanusiaan.
“ Selain itu kami juga mendorong DPR terpilih agar melakukan evaluasi terhadap UU No 7/2017 tentang Pemilu agar lebih efektif dan efisien dalam penerapannya yang berpegang pada Pancasila dan UUD 1945,” ujanya lebh lanjut.
Dan terkhir pihaknya juga mengucapkan terimakasih atas kinerja yang sudah dilakukan oleh penyelenggara pemilu. Mulai dari KPPS, PPS,PPK, KPU Kota Hingga RI dan juga seluruh anggota Bawaslu.
Terpisah Ketua KPU Kota kediri Agus Rofik, mengapresiasi terhadap dukungan dari kelomok Cipayung Kediri. Dan harapanya apa yang dilakukan KPU benar-benar dapat dipertanggung jawabkan, karena sudah sesuai dengan aturan yang ada.
Sementara itu aksi damai dukungan moral terhadap penyelenggara Pemilu dikawal ketat oleh anggota kepolisian. Dan acara diakhiri dengan penyerahan piagam pernyataan sikap dari kelompok Cipayung Kediri.(bad)
Tinggalkan Balasan