Sinergi Radio Andika dan Pemkot Kediri Gelar Acara Sosial Feskufa tahun 2023

Kediri-Dalam rangka memperingati ulang tahunnya ke-33, Radio Andika mengajak Pemkot Kediri menggelar acara sosial Festival Kuliner Dhuafa (Feskufa) tahun 2023, Rabu (13/12) bertempat di Taman Sekartaji Kota Kediri. Tak tanggung-tanggung, sebanyak kurang lebih 400 orang dhuafa diajak untuk menikmati kuliner dari 22 tenant yang diisi oleh para pelaku UMKM binaan Dinkop UMTK Kota Kediri.

CEO Andika Media Net, Rofik Huda dalam sambutannya mengatakan kegiatan tersebut terselenggara untuk menyampaikan titipan dari para donatur Radio Andika dalam bentuk kuliner dan sembako berupa beras. “Kegiatan ini kita lakukan sebagai bentuk tanggung jawab kepada para donatur. Jadi sudah tugas kami untuk menyalurkan kepada njenengan,” tuturnya.

Ia berharap kegiatan Feskufa di tahun mendatang dapat memberikan manfaat lebih banyak kepada para dhuafa di sekitar wilayah Kediri. “Jadi silahkan dinikmati. Semoga di tahun mendatang Feskufa bisa lebih banyak membantu para dhuafa di sekitaran Kediri,” sambungnya.

Sementara itu Kepala Dinkop UMTK Kota Kediri, Bambang Priyambodo yang ikut hadir mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada Radio Andika atas terselenggaranya kegiatan sosial yang mengikut sertakan para pelaku UMKM di Kota Kediri. “Acara ini tidak hanya sebagai gerakan sosial saja, namun sekaligus mendukung pertumbuhan perekonomian Kota Kediri dengan larisnya dagangan UMKM,” ungkapnya.

Bambang menambahkan diusianya yang menginjak 33 tahun, Radio Andika diharapkan selalu menjadi inspirasi untuk masyarakat Kota Kediri dan terus melakukan inovasi dalam menggelar acara sosial seperti Feskufa 2023. “Semoga, kebaikan yang para donatur dan Radio Andika berikan dapat terus menginspirasi, bertumbuh, menyebar dan menjadi penyemangat untuk berbagi manfaat pada lebih banyak orang,” harapnya.

Rasa syukur dan bahagia nampak dari para dhuafa yang hadir dalam acara tersebut, seperti Arif Widul Hadi dari Kelurahan Bandar Lor. Pria yang sehari-hari menjadi tukang becak tersebut mengungkapkan rasa syukurnya atas terselenggaranya kegiatan Feskufa 2023. Ia berujar jika makanan dan minuman yang disediakan bisa ia bawa pulang kerumah agar dapat dinikmati bersama keluarga. “Karena kita diberi cukup banyak kupon oleh panitia. Apalagi salah satu kuponnya ditukar untuk beras 5 Kg. Terimakasih kepada Radio Andika, Pemkot Kediri dan para donatur atas bantuannya, semoga kegiatan seperti ini bisa berlanjut,” ucapnya.

Dalam Feskufa tahun 2023, Radio Andika memberikan 8 kupon yang bisa ditukar di 22 tenant makanan dan minuman dan dinikmati oleh para dhuafa. Dan khusus 1 kupon untuk ditukarkan beras 5 Kg.[adv/kom]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.