Kediri- Dalam rangka memperingati HUT Republik Indonesia ke-73, Dusun Sidomulyo Desa Sidomulyo Kecamatan Wates Kabupaten Kediri Gelar Lomba baris-berbaris antar RT. Lomba tersebut cukup meriah karena setiap RT menampilkan tampilan terbaiknya.
Pantauan di lapangan acara tersebut di gelar pada Minggu (26/8) siang. Setiap RT mengeluarkan dua regu.Yakni satu regu untuk peserta laki-laki dan satu regu lagi untuk perempuan.
Dalam lomba berbaris tersebut pakaian peserta cukup unik.Karena panitia tidak menentukan harus memakai seragam atau pakaian yang khusus, akan tetapi diperbolehkan untuk menggunakan seragam yang bebas sesui dengan kreatifitas masing-masing RT dengan batasan rapi dan sopan.
Ada yang berbaris menggunakan sarung dan bersepatu ala tukang bangunan, ada juga yang wajahnya di make up ala semar bagong dan beberapa kreatifitas tiap-tiap RT lainnya.
Selaian itu dalam berbaris tersebut juga lucu-lucu.Mulai ada yang berbaris hanya maju menggunakan kaki kiri saja dan juga ada yang sambil meneriakkan yel-yel bernada humor.
Kepala Dusun Sidomulyo Desa Sidomulyo Kecamatan Wates Kabupaten Kediri, Edi Purwanto menjelaskan kalau kegiatan tersebut dalam rangka memperingati 17 Agustua 2018. Dan juga sekaligus untuk dijadikan ajang silaturohim dan memupuk kerukunan antar RT.” Di dusun sini ada 7 RT, sehingga peserta ada 14 regu.Dan Alhamdulillah respon masyarakat cukup positif” ujarnya.
Dan untuk penilaian lomba tersebut ada 4 kriteria.Yakni mulai dari kekompakan,keserasian,kerapian hingga kelucuan peserta.” Untuk hadiahnya tidak besar,akan tetapi yang penting bisa memeriahkan HUT RI dan juga menjadika. Warga semakin guyup rukun” ujarnya lebih lanjut.(bd)
Tinggalkan Balasan