AlbuminA Ikan Gabus Asal Desa Maron Kaya Manfaat Bagi Kesehatan.

Hebatnya, ikan gabus atau ikan haruan ini sangat kaya akan albumin, salah satu jenis protein penting bagi tubuh manusia. Albumin diperlukan tubuh manusia, terutama dalam proses penyembuhan luka-luka. Salah satu hasil produksi UMKM milik Ari Basuki Desa Maron tepatnya di sebelah kanan Balai Desa Maron Kecamatan Banyakan yang diberi Nama “AlbuminA” Esktrak Ikan Gabus Yora Herbal.

ALBUMINA MARON 2

Ari Basuki mengatakan kepada tim Peliputan Dinas Kominfo (13/10) “sekitar 5 tahun yang lalu saya mencoba untuk membuat produksi dari ikan gabus atau ikan haruan untuk wilayah Kabupaten Kediri memang agak langka jenis ikan yang satu ini, saya tergerak untuk membuat olehan ikan karena di Kabupaten Kediri belum ada yang mengolahnya. Akhirnya saya mencoba untuk beternak ikan gabus dulu, ikan gabus ini saya dapat dari daerah Tulung Agung.” Terangnya.

Mulai muncul dan ikut kegiatan pameran Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kabupate Kediri tahun 2016, saat ini saya mencoba untuk mengurus hak paten untuk nama “AlbuminaA”, juga dapat support dan dukungan sepenuhnya dari Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Ir.Adi Suwignyo, M.Si, juga promosi hasil olahan ikan gabus.

Untuk pengolahan kami membuat kapsul dan sirup, untuk sirup saya beri nama “alba Sirup”. Sirup Ekstrak ikan gabus plus ekstrak kurkumin dalam kemasan 60 ml, mudah diminum terutama untuk anak-anak, “kami juga memberikan aroma yang berasa lemon” tidak amis maupun bau ikan sehingga disukai anak-anak. Terang Ari.

ALBUMINA MARON 3

Untuk manfaat dan kegunaan memang banyak sekali bisa juga untuk memenuhi kekurangan kadar albumin dalam tubuh, meningkatkan daya tahan tubuh, memperbaiki jaringan tubuh akibat penyakit, meningkatkan gizi dan kecerdasan pada anak, penambah asupan gizi bagi ibu hamil, menyusui maupun lansia. Dengan kompisisi ekstrak ikan gabus, ekatrak kurkumin, essense lemon diminun 3 x sehari 1 sendok takaran.

albuminA kapsul berisi ekstrak ikan gabus 500 mg dengan anjuran minum 3 x sehari 1 kapsul. Pemberian daging ikan gabus atau ekstrak proteinnya telah dicoba untuk meningkatkan kadar albumin dalam darah dan membantu penyembuhan beberapa penyakit seperti kanker, stroke, gagal ginjal, diabetes mellitus hingga pengobatan pasca operasi.

Ekstrak Ikan Gabus albuminA Yora Herbal sebagai salah satu resep pengobatan kuno yang diwariskan turun temurun, merupakan wasiat budaya dari nenek moyang yang sangat bermanfaat. didaerah Kalimantan utamanya di Kalimantan Tengah Pangkalan Bun, ikan gabus atau ikan haruan banyak sekali kita jumpau bahkan bisa dibilang pusat ikan gabus, baik yang masih hidup maupun yang sudah dikeringkan menjadi ikan asin.

Ikan gabus bila dimasak sangat lezat dan nikmat sekali, bisa di buat mumbu rujak atau masak merah ikan gabus, sayur asem kalau di daerah Pangkalan Bun sebagai makanan khas sayur asem kepala ikan, bisa juga di kukus untuk peningkatkan daya tahan tubuh setelah operasi atau memulihkan gizi.

ALBUMINA MARON 1

Air dari hasil pengukusan ikan gabus (channa Striata) dipakai oleh leluhur sebagai pengobatan berbagai macam penyakit diantaranya borok atau bekas luka pada kulit, pasca melahirkan, memperbaiki gizi buruk pada anak, menyembuhkan penyakit kuning, penyakit hati, bengkak bengkak, infeksi, dan memperbaiki jaringan yang rusak.

Dalam perkembangan teknologi dan riset tentang ikan gabus, ternyata ikan gabus memiliki kandungan protein essensial albumin paling tinggi dibandingkan dengan hewan lain, sehingga albumin ikan gabus bisa membantu bagi penderita hypo albumin. Kami juga membuat olahan “Nugget Ikan Gabus”.

“alhamdulilah, saat ini kami juga bekerjasama dengan Apoteker se eks Karisidenan Kediri, Solo dan Jogya juga kita supley di RSUD Kediri. bagi yang ingin pesan bisa hubungi Facebook kami dengan nama AlbuminA Ekstrak Ikan Gabus dan bisa hubungi kami Ari Basuki HP dan WA 082 299 242 705.” (Kominfo, Yrpd, Wk)

Baca di link asal : AlbuminA Ikan Gabus Asal Desa Maron Kaya Manfaat Bagi Kesehatan.